Latest Comments
No comments
Blog search

Pengertian Flowline dan Manifold dalam Industri Migas

Posted on5 Years ago
Love3

Flowline adalah pipa penyalur gas bumi dari suatu sumur menuju tempat pemisah. Flowline biasanya memiliki 2-4 inch (tergantung dari kapasitas sumur). Agar aliran tidak kembali dari sumur (back flow) maka tiap flowline dipasang sebuah check valve.

Manifold adalah sekumpulan valve yang dideretkan untuk mengatur aliran masuk ke header dan separator yang dikehendaki. Ada 3 macam manifold :

1. Production Manifold

2. Test Manifold

3. Gas Lift Manifold

Ada beberapa sistem manifold : 

1. Individual Well Flowline

Biasanya sistem ini dijumpai pada lapangan minyak dan gas yang kecil. Pada sistem ini, flowline dari tiap sumur langsung dihubungkan dengan lapangan pengumpul melalui test manifold atau production header. Pada sistem ini, well testing dapat langsung dilakukan dari titik sentral, sehinggal menjadi fleksibel.

2. Satelite Production Manifold

Biasanya sistem ini dijumpai pada lapangan minyak dan gas yang luas. Pada sistem ini, flowline yang cukup pendek dari tiap sumur dihubungkan dengan pusat pengumpulan minyak dan gas dengan menggunakan pipa yang lebih besar yang biasa disebut production lateral, dan juga dihubungkan dengan test time. Hal ini ditujukan untuk menghindari penggunaan individual flowlines yang sangat panjang sehingga bisa menyebabkan pressure drop yang besar.

Related products
Leave a Comment
Leave a Reply
Please login to post a comment.

Menu

Create a free account to save loved items.

Sign in